Sejak kode peringatan epidemi diturunkan ke level 2 pada tanggal 27 Juli 2021, Badan Imigrasi Nasional (NIA) telah kembali memperbolehkan warga negara asing untuk mendatangi konter pos pelayanan dan mengurus pengajuan permohonan terkait izin tinggal.
WNA yang ingin mengurus perpanjangan izin tinggal, mengajukan ARC untuk pertama kali, melakukan pengurusan visa yang dikeluarkan oleh Biro Urusan Konsuler MOFA, atau mengajukan perubahan data pada dokumen, diminta untuk mendatangi pos pelayanan NIA dalam jangka waktu 30 hari sejak kode peringatan epidemi diturunkan (sebelum 25 Agustus 2021).
Untuk menghindari kejadian WNA dan agen terlupa mengurus atau memperpanjang izin tinggal dengan alasan terlalu sibuk, NIA telah secara khusus mengingatkan dan memberikan pengumuman bahwa WNA yang tidak dapat melakukan pengurusan izin tinggal selama pelaksanaan kode peringatan epidemi level 3 karena penutupan konter, harus segera mendatangi pos layanan NIA dalam jangka waktu yang telah ditentukan, sebagaimana tertera dalam pengumuman.
NIA juga mendorong WNA yang tinggal di Taiwan secara legal dan memenuhi persyaratan agar segera mendaftar vaksinasi pada platform “Pendaftaran dan Reservasi Vaksinasi Covid-19”. Apabila memiliki pertanyaan, WNA dapat menghubungi petugas di nomor 1922.
WNA yang belum memiliki ARC tetapi ingin mendaftarkan diri untuk vaksinasi, dapat mengajukan permohonan dengan mendatangi konter NIA, atau mengajukan permohonan Uniform ID No. (ARC) terlebih dahulu secara online pada website NIA, kemudian melakukan reservasi pada platform “Pendaftaran dan Reservasi Vaksinasi Covid-19”.